Renjis Dosa


Renjis Dosa
(Puisi ini ikut lomba)


Karena senja terlalu jingga untuk kukenang
Maka aku pun terlena dalam hitam cintamu di warna doaku
Karena lupaku tarian angin tak lagi indah
Laut menjulur dengan semburat jemarinya
Gunung mendetak dengan hisapan lidahnya
Mereka memang tak bisa kugenggam, sayangku
Tapi jiwaku telah kelam, telah membenam, telah menggeretak
Negeriku memang telah luka, tapi aku butuh penyejuk melalui nada
Irama syahdu pembalur jiwa
Meretas pilu-pilu pedih
Renjis angin meluruhkan kehampaan
Aku hampir lupa kalau diriku punya Tuhan
Sang Penyayang yang tidak perlu kasih sayang
Maka terimalah dosa-dosa didoaku dengan putih senjamu
Yang selalu terbang dalam sajak-sajakku.

Penulis:
Bambang Kariyawan Ys.
SMA Cendana Pekanbaru
Komplek Palem PT. CPI Rumbai
Pekanbaru – Riau
HP. 085265437316

Tidak ada komentar